LUWU UTARA, ANGKASA NEWS– Pengurus Karang Taruna Kecamatan Mappedeceng, Luwu Utara, masa bakti 2025-2030 telah resmi dilantik. Pelantikan yang digelar mengangkat tema ‘Revitalisasi Gerakan Menuju Karang Taruna Kecamatan Mappedeceng yang Adaptif dan Kolaboratif’, bertempat di Aula LP2s, Desa Cendana Putih, Minggu (23/2/2025).
Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan menyanyikan Mars Karang Taruna.
Pimpinan pengurus Karang Taruna Kecamatan Mappedeceng dinahkodai oleh Ketua Umum, Muh. Ari Fahmi, Wakil Ketua, Muhammad Rifli, Sekretaris Umum, Muh. Raepun Ripin, dan Bendahara Umum, M. Yusuf.
Prosesi pengukuhan dan pengambilan sumpah janji dipandu langsung oleh Camat Mappedeceng, Nuranifah, S.STP., M.SI. Usai melantik dalam sambutannya, ia sangat mengapresiasi pengurus yang telah dilantik hari ini, dan berharap mampu menjadi regenerasi unggul yang dapat membawa perubahan di Kecamatan Mappedeceng.
“Untuk itu Kami berharap Karang Taruna akan senantiasa bersinergi dengan pemerintah kecamatan, pemerintah desa, serta seluruh elemen masyarakat Se-Kecamatan Mappedeceng untuk mendukung program pemerintah dalam proses penyelenggaraan pemerintahan di berbagai aspek,” harapnya.
“Bersama seluruh unsur Forkopimcam Kecamatan Mappedeceng, dan komponen masyarakat lainnya, Kami turut berkomitmen dalam menanggulangi berbagai masalah kesejahteraan sosial terutama yang dihadapi generasi muda baik yang bersifat preventif, rehabilitatif maupun pengembangan terhadap generasi muda yang berada di kecamatan kita ini,” imbuh Nuranifah.
Pada kesempatan yang sama Kapolsek Mappedeceng, IPDA Rizal, mengungkapkan dengan adanya Karang Taruna menjadi wadah sarana Penampung aspirasi masyarakat, khususnya bagi generasi muda dalam rangka mewujudkan kesadaran dan tanggung jawab sosial terhadap masyarakat.
“Hadirnya Karang Taruna sebagai wadah menampung aspirasi masyarakat, terkhusus bagi generasi muda, diharapkan mampu memiliki peran progresif guna mewujudkan kesadaran dan tanggung jawab sosial terhadap persoalan yang hadir tengah-tengah masyarakat,” bebernya.
Senada dengan itu Syamsul Bahri, S.H., Kalapas Rutan Kelas IIB Masamba, turut hadir memberikan sambutan, ia menginginkan para pengurus untuk senantiasa bersinergi kedepannya terhadap seluruh Para pemangku kebijakan dan pemangku kepentingan yang ada.
“Untuk adik-adik pengurus yang telah dilantik, Kita tunggu inovasi apa yang mampu dihadirkan dalam melakukan upaya pembinaan kemasyarakatan, pihak Kami sangat siap untuk bersinergi dengan Karang Taruna Kecamatan Mappedeceng,” tandasnya.
Hadir dalam kegiatan ini, Bhabinkamtibmas Polsek Mappedeceng, AIPTU Sukarmin, Kanit Provos, BRIPKA Listan Engga, Ketua APDESI Se-Kecamatan Mappedeceng, Usdin (Kepala Desa Uju Mattajang) bersama beberapa Kades lainnya, serta Para tamu undangan. (red)
Komentar