Prihatin Terhadap Kampung Halaman, SRT Terpanggil Ingin Membangun Kampung Halaman

LUWU UTARA, ANGKASA NEWS- Bursa Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Kab. Luwu Utara santer dibicarakan, beberapa nama figur yang akan bertarung pada Pilkada Lutra telah mencuat.

Salah satu figur Kartini yang diperhitungkan akan maju di Pilkada mendatang, yakni Saltima Ri’pi Tangjong, S.Kom. MH., (SRT) yang akrab di sapa Sarita.

Kelahiran Hombes Bungadidi, Kec. Tana Lili, Kab. Luwu Utara. 15 Mei 1978. Ibu tiga anak ini telah memiliki track record yang luar biasa terlebih dalam dunia usaha dan politik.

Dalam karier politiknya Sarita merupakan salah satu politisi Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P) dan dalam dunia usaha menjabat sebagai Direktur Utama PT. Harapan Baru Sejati, serta selaku Direktur Utama PT. SDB (Saltima Derma Beauty).

Dari segudang pengalaman yang memumpuni dan karier sukses dalam dunia usaha, menggerakkan hati Sarita untuk maju di Pilkada mendatang dengan niat ingin membangun dan mensejahterakan masyarakat kampung halamannya.

“Sarita pulang kampung bukan ingin mengejar kekuasaan semata, jabatan apa lagi materi. Melainkan ingin menyulap Lutra menjadi daerah yang mandiri yang kaya akan hasil buminya.

Agar masyarakat merasakan kemerdekaan yang sesungguhnya dan nyata buat kehidupannya. Hal tersebut yang menjadi keterpanggilan hati nurani Sarita,” ungkap Sarita melalui via WhatsApp.

Dengan adanya niat tulus tersebut Sarita berharap dukungan serta do’a masyarakat Lutra agar mampu merealisasikan niatnya kedepan.

“Biar proses sang pencipta menunjukkan jalannya dan alam yang menggerakkan hati masyarakat Luwu Utara. Karena tidak ada yang mustahil bagi Tuhan,” tutup Sarita.

Komentar