PALOPO, ANGKASA NEWS- Kamis, 04 April 2024 Mahasiswa Universitas Andi Djemma Palopo angkatan 2022, menggelar kegiatan Ramadhan berbagi ke beberapa Panti Asuhan di Kota Palopo.
Alwan dari fakultas Teknik, selaku ketua pelaksana menerangkan maksud dan tujuan Ramadhan berbagi ini, yakni upaya dalam merawat tali silaturahmi dan bentuk kepedulian terhadap masyarakat.
“Aksi ramadhan berbagi kali ini merupakan inisiatif dari teman-teman angkatan 22 se-UNANDA, dengan harapan mempererat tali silatuhrahmi antara fakultas-fakultas yang berada di lingkup UNANDA, khususnya angkatan 22. Dan juga upaya mengisi kebaikan dalam bulan yang penuh keberkahan dengan mengasihi sesama,” terang Alwan.
Mahasiswa yang tergabung dari beberapa fakultas di UNANDA menuai apresiasi dan respon positif dari masyarakat akan terselenggaranya Ramadhan berbagi ini.
Komentar